Sabtu, 20 November 2010

Mucikari

Aku adalah mucikari hidupku sendiri
Kugadai keperawanan imanku
Bahkan sang dara kesayangan
Rohku
Kuobral
Hanya demi sejumput kesenangan
Yang berakhir menjadi bangkai
Di onggok kerajaan gelap

Aku adalah mucikari hatiku sendiri
Menjual jatidiri sudah
Dan derap doaku
Serta nafasnya
Telah kujual
Cuma untuk kepuasan tak berarti
Berujung di dunia penuh sesal
Tanpa tercapai segala apa yang disesal

Aku adalah mucikari diriku sendiri
Tak kupungkiri
Betapa nikmat waktu integritasku dulu
Kucampakkan cuma-cuma
Untuk apa?
Untuk memberi makan nafsuku
Yang terus haus bernafsu
Hingga ia teronggok dan tak satu pun melirik
Dalam kumpulan bau busuk bergerombol

Aku adalah mucikari kemucikarianku sendiri
Karena kini kuinjak-injak
Kuludahi semua itu
Sebab itu semua sudah terburai
Di antara perbendaraan masa lalu
Dan sekarang hidup dan hati dan diriku
Sudah dibeli
Oleh pemilik baru
Yang takkan melacurkanku lagi
Yang telah membeliku mahal-mahal
Membayarku
Dengan nyawanya sendiri

Tidak ada komentar: